Senin, 23 Juli 2012

Info Bidik Misi

Dengan ini di beritahukan bahwa calon penerima beasiswa Bidikmisi 2012/2013 agar dapat menyampaikan berkas pada tanggal 12 s/d 30 Juli 2012 dengan rincian sebagai berikut :

  1. Fotokopi Kartu Keluarga
  2. Rekening pembayaran Listrik bulan terakhir.
  3. Rekening pembayaran air minum bulan terakhir 
  4. Resi pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan tahun terakhir
  5. Bagi mereka yang tidak memiliki resi pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan, listrik dan air minum dapat melampirkan Surat Kerangan dari Lurah/Kepala Desa bahwa orang tua yang bersangkutan tidak memiliki resi pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan, listrik dan air minum
  6. Surat Keterangan Penghasilan orang tua yang bersangkutan yang dikeluarkan oleh Lurah/Kepala Desa setempat (Asli)
  7. Surat Keterangan Pekerjaan orang tua yang bersangkutan yang dikeluarkan oleh Lurah/Kepala Desa setempat (Asli)
  8. Berkas tersebut di atas dikirim melalui kantor pos/Tiki atau sejenisnya dengan alamat Rektorat Unmul. Kasub Kesra Lantai 1 Gn. Kelua Samarinda
  9. Para calon penerima beasiswa Bidikmisi wajib hadir pada pelaksanaan verifikasi dan wawancara yang akan dilaksanakan pada tanggal 01 s/d 04 Agustus 2012.
  10. Bagi yang tidak hadir pada pelaksanaan verifikasi dan wawancara dianggap gugur.

Demikian untuk menjadi maklum, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

 Samarinda, 6 Juli 2012

An. Rektor
Kepala BAAK


Drs. H. Maskan AF., M.Si
NIP. 19630824.198203.1.001

0 komentar:

Posting Komentar